TAUFIQ R.

Singsot Wengi-Wengi, 2024

Hardboard Cut Print on Paper
40 x 30 cm
(PCP100)
Rp. 2.500.000

“Singsot wengi-wengi iso ngundang setan”

“Bersiul di malam hari akan memanggil setan” demikian gugon tuhon ini sering diserukan untuk melarang anak-anak bermain siul saat malam hari. Bukan tanpa alasan gugon tuhon ini dimaksudkan untuk menghindari terganggunya orang lain karena siulan tersebut. Kondisi malam yang hening akan membuat suara apapun akan terdengar lebih jelas dan kencang. Malam hari menjadi waktu istirahat. oleh karena itu bersiul saat malam hari bisa sangat mengganggu orang yang ingin beristirahat. Alasan mengapa dikatakan bisa memanggil setan, ini dimaksudkan untuk menakut-nakuti anak-anak agar tidak melakukan hal tersebut. Karena cara tersebut menjadi cara yang paling mudah untuk memperingati anak-anak.

Karya ini bergambar figur yang sedang bersiul, karena bersiul pada malam hari siulan tersebut tergandakan menjadi banyak figur yang berteriak. Visual ini adalah analogi untuk menggambarkan betapa berisiknya suara siualan apabila dibunyikan pada malam hari. Sebuah siulan bisa terdengar beberapa kali lipat lebih kencang karena suasana malam hari yang hening. Latar perkampungan yang sunyi untuk menggambarkan suasana malam yang tenang. Nuansa warna biru untuk memberi kesan dingin dan sepi.

“Whistling at night time will summon demons”, is a saying often used to forbid children from whistling at night. The reason behind this saying is to not disturb others due to the whistling. At night time, the quietness makes any sound clearer and louder, and sounds of whistles can be very disruptive to those that are resting. The reason behind the summoning demon caution is intended to scare children into doing it, as it is the easiest method to warn children.

The visual of this work depicts a figure whistling, the whistle then creates multiple figures that are screaming. The visual serves as an analogy to illustrate how loud and disruptive whistling at night can be. A whistle can sound several times louder especially due to the quietness of the night. The backdrop of these figures features a silent village to represent the calm atmosphere at night, with a use of blue-ish tone to give a cold and solitary impression.